Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Tingkat Pendapatan Industri Keripik Tempe di Desa Sei Beras-Beras Kecamatan Lubuk Batu Jaya Kabupaten Indragiri Hulu

Authors

  • Tipah Mei Wulandari Universitas Islam Riau
  • Ellyan Sastraningsih Universitas Islam Riau

Keywords:

Tingkat Pendapatan Industri Keripik Tempe, Modal, Bahan Baku, dan Tenaga

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat pendapatan industri keripik tempe di Desa Sei Beras-Beras Kecamatan Lubuk Batu Jaya Kabupaten Indragiri Hulu. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan data primer dan sekunder. Metode analisis data yang digunakan dalam pengolahan hasil penelitian ini ialah metode analisis regresi linier berganda dimana metode tersebut digunakan untuk mengukur pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa Nilai R^2 sebesar 0,931732. Hal tersebut berarti bahwa sebesar 93 % variabel bebas (modal, bahan baku, dan tenaga kerja) sudah mewakili untuk menjelaskan variabel terikat (pendapatan industri keripik tempe). Sedangkan sisanya sebesar  dijelaskan oleh variabel lain di luar model. Selanjutnya dilihat dari nilai koefisien variabel bebas dan Uji t (Parsial) dapat diketahui bahwa variabel modal (X_1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat pendapatan industri keripik tempe (Y) di Desa Sei Beras-Beras. Kemudian variabel bahan baku (X_2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat pendapatan (Y) di Desa Sei Beras-Beras. Dan variabel tenaga kerja (X_3) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap  tingkat pendapatan (Y) di Desa Sei Beras-Beras. Sedangkan Uji F (Simultan) ketiga variabel bebas tersebut secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap tingkat pendapatan di Desa Sei Beras-Beras.

References

Ahmad, K. (1997). Dasar-Dasar Manajemen Modal Kerja. Jakarta: Rineka Cipta.

Ardyarta, D. P. (2013). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Efisiensi Industri Rumah Tangga Keripik Tempe di Kabupaten Blora. Economics Development Analysis Journal, ISSN 2252-6889.

Bambang Riyanto. (1998). Dasar-Dasar Pembelanjaan Perusahaan, Edisi 4. Yogyakarta: BPFE.

Boediono. (2002). Ekonomi Mikro : Series Sinopsis Pengantar Ilmu Ekonomi No.1 Edisi 2. Yogyakarta: BPEE.

Dangin, I. G. (2019). Faktor-Faktor Yang Mempengartuhi Pendapatan Pada Industri Kerajinan Kulit di Kabupaten Bandung. E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, ISSN : 2337-3067.

Ghozali, I., & Dwi, R. (2014). Analisis Multivariat Dan Ekonometerika : Teori, Konsep, dan Aplikasi dengan Ewievs 10. Surabaya: Badan penerbit Universitas Diponogoro Edisi ke 2.

I.B. , K. W., & Made, S. U. (2016). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Industri Kerajinan Bambu di Kabupaten Bangli. E-Jurnal EP Unud, ISSN 2303-0178.

Kurniawan, & Jarot. (2016). Dilema Pendidikan dan Pendapatan di Kabupaten Grobogan. Ekonomi Kuantitatif Terapan, ISSN 2303-0186 Avaliabe.

Mithaswari, I. D., & Wenagama, I. W. (n.d.). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang di Pasar Seni Guwang. E-Jurnal Ekonomi Pembangunan Universitas Udayana Vol.7 No. 2 Februari 2018.

Moeliono Anto, M. (2008). Kamus Bahasa Indonesia Pusat Bahasa. Jakarta: Gremedia Pustaka Utama.

Pradana, A. D. (2013). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Efisiensi Industri Rumah Tangga Keripik Tempe di Kabupaten Blora. Economics Development Analysis Journal, ISSN 2252-6889.

Rafidah. (2019). Analisis Determinasi Inovasi dan Teknologi pada Pendapatan Usaha Mikro Kerupuk Ikan di Kecamatan Pelayangan Kota Jambi. IJIEB : Indonesia Journal of Islamic Economics and Busines, 2540-9514.

Risfy, N. (2019). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Industri Rumah Tangga Pengolahan Kue Kering di Kecamatan Banjarmasin Utara. JIEP : Jurnal Ilmu Ekonomi dan Pembangunan, Vol. 2 No. 1, 2019, hal 140-154.

Soetarno. (1990). Pengelolahan Usaha. Yogyakarta: Kanisius.

Sugiono. (2016). Metode Penelitian Pendidikan (Pendektan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D). Bandung: Alfabeta.

Sukirno, & Sadono. (2010). Makro Ekonomi, Teori Pengantar. Jakarta: Penerbit PT. Raja Grafindo.

Sukirno, & Sudono. (2013). Mikro Ekonomi Pengantar Edisi Ketiga. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Supranto. (2016). Statistik Teori & Aplikasi. Yogyakarta: Erlangga.

Widarjono, A. (2009). Ekonometrika, Pengantar dan Aplikasinya. Yogyakarta: Ekonisia.

Downloads

Published

06-08-2022

How to Cite

Mei Wulandari, T., & Sastraningsih, E. (2022). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Tingkat Pendapatan Industri Keripik Tempe di Desa Sei Beras-Beras Kecamatan Lubuk Batu Jaya Kabupaten Indragiri Hulu. Seminar Nasional Riset Ekonomi Dan Bisnis, 1(1), 397–408. Retrieved from https://jurnalekonomi.unisla.ac.id/index.php/Semnas/article/view/1518